Gambar Sampul Tematik 6 · Bab 3 Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan
Tematik 6 · Bab 3 Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan
Ari Subekti, dkk

22/08/2021 14:21:53

SD 5 K-13

Lihat Katalog Lainnya
Halaman
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan91Subtema 3Cara Hidup Manusia, Hewan, dan TumbuhanPembelajaran1Ayo AmatiAmatilah gambar pohon tomat beserta bagian-bagiannya berikut.Kita telah mengenal bagian-bagian tubuh manusia dan beberapa binatang di sekitar kita. Tahukah kamu bagian-bagian tumbuhan?
Buku Siswa SD/MI Kelas V 92Berdasarkan gambar di atas, tuliskan bagian-bagian pohon tomat.NoBagian-Bagian Pohon Tomat1.2.3.4.5.Dengan mengamati gambar di atas, kamu telah mengetahui bagian-bagian dari pohon tomat. Pada umumnya tumbuhan mempunyai bagian-bagian akar, batang, daun, dan bunga. Mari, kita baca bacaan berikut. Ayo BacalahBagian-Bagian Tumbuhan dan Fungsinya Berikut ini tentang bagian-bagian tumbuhan beserta fungsinya. A.AkarAkar merupakan bagian tumbuhan yang penting. Akar berada di dalam tanah. Fungsi atau kegunaan akar adalah sebagai berikut.1.Menancapkan tumbuhan ke dalam tanah.2.Menyerap air dan mineral dari dalam tanah.3.Sebagai tempat menyimpan makanan, misalnya pada tanaman wortel, lobak, dan ubi kayu.B.BatangBatang merupakan bagian tumbuhan yang berada di atas tanah. Batang mempunyai kegunaan sebagai berikut. 1.Sebagai tempat tumbuh daun, bunga, dan buah.2.Sebagai pengangkut air dan mineral dari akar ke daun.3.Sebagai tempat menyimpan cadangan makanan, misalnya ketela rambat dan sagu.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan93C.DaunDaun adalah bagian tumbuhan yang tumbuh pada batang. Daun pada umumnya berwarna hijau. Ada daun yang berwarna hijau muda, ada yang berwarna hijau tua. Ada pula daun yang tidak berwarna hijau, misalnya daun pada tanaman puring.Fungsi atau kegunaan daun adalah sebagai berikut.1.Untuk melakukan pernapasan.2.Sebagai tempat pembuatan makanan.3.Tempat terjadinya penguapan.D.BungaBunga pada tumbuhan berbagai macam bentuk dan warnanya. Ada bunga yang berwarna putih, kuning, merah, dan ungu. Fungsi atau kegunaan bunga adalah sebagai alat berkembang biak. Berdasarkan bacaan di atas, kamu dapat membuat kesimpulan mengenai bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya. Tuliskan kesimpulan yang kamu buat pada kolom berikut!Kesimpulan:
Buku Siswa SD/MI Kelas V 94Ayo AmatiAmatilah gambar pohon besar berikut.Apa saja bagian-bagian pohon yang terlihat pada gambar di atas? Tahukah kamu fungsi pohon bagi kehidupan? Tuliskan yang kamu ketahui tentang pohon pada kolom di bawah.Kesimpulan:Batang pohon banyak fungsinya bagi kehidupan. Batang pohon dapat dijadikan kayu dan diolah menjadi berbagai barang kerajinan. Perhatikan beberapa gambar berikut.Sumber: http://kasiyanta.blogspot.com Sumber: http://tlpuzzle.weebly.com/puzzle-kayu.html28,5 cm
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan95Pada gambar di atas terlihat benda dari kayu berbentuk balok. Benda-benda tersebut cara membuatnya memerlukan ukuran yang tepat. Tahukah kamu cara menentukan luas permukaan balok? Salah satu hasil kerajinan dari kayu adalah kotak tisu. Kotak tisu berbentuk balok. Saat membuat kotak tisu, pengrajin sudah menentukan ukurannya, yaitu 28,5 cm x 16 cm x 8,5 cm. Perhatikan kotak tisu hasil karya pengrajin kayu berikut.28,5 cm16 cm8,5 cmUkuran kotak tisu dapat dituliskan sebagai berikut.Panjang = p = 28,5 cmLebar = l = 16 cmTinggi = t = 8,5 cmAyo LakukanAmbillah sebuah kardus berbentuk balok. Ukurlah panjang, lebar, dan tinggi kardus tersebut. Gambarlah balok yang mewakili kardusmu beserta ukurannya.Sisi-sisi kardus berbentuk persegi panjang. Gambarlah masing-masing sisi kardus tersebut beserta ukurannya, kemudian hitunglah luasnya.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 96Bongkarlah sambungan pada kardusmu sehingga terbentuk jaring-jaring balok.Gambarlah jaring-jaring balok yang kamu peroleh beserta ukuran-ukurannya.Ayo RenungkanApa yang sudah kamu pelajari hari ini? ..............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan97Kerja Sama dengan Orang TuaCarilah minimal tiga benda di sekitarmu yang berbentuk balok. Tuliskan nama bendanya. Kemudian, ukurlah panjang, tinggi, dan lebar benda tersebut.No.Nama BendaUkuran1.....Panjang:Tinggi:Lebar:2.....Panjang:Tinggi:Lebar:3.....Panjang:Tinggi:Lebar:
Pembelajaran1Buku Siswa SD/MI Kelas V 98Saatnya berolahraga, kucingku pun tak mau ketinggalan ikut berolahraga. Mari melakukan olahraga yang menyenangkan dan berguna bagi kekuatan otot organ tubuh kita. Selain itu, mari kita merawat binatang piaraan. Bagaimana caranya? Mari mempelajarinya.Beni dan teman-temannya siap berolahraga. Mereka telah menggunakan pakaian olahraga dan mempersiapkan alat-alat yang akan digunakan. Beni dan teman-teman akan melakukan olahraga senam dengan menggunakan alat. Sebelum melakukan senam bersama, Beni dan teman-temannya melakukan pemanasan. Kemudian, mereka melakukan berbagai gerak. Ada yang memanjat menggantung, ada yang mengayun, ada yang meniti, ada juga yang melakukan lompat jauh memakai galah.Ayo AmatiAmatilah olahraga yang dilakukan Beni dan teman-temannya. Kemudian, tirukan dengan melakukan olahraga tersebut!2
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan99
Buku Siswa SD/MI Kelas V 100Dengan berolahraga tubuh menjadi lebih sehat. Misalnya, dengan melakukan olahraga senam irama dan berlari secara teratur akan membantu menyeimbangkan napas manusia. Manusia hidup pastilah bernapas, Jika tidak bernapas lagi tentu manusia itu sudah mati. Begitu juga dengan binatang. Tahukah kamu organ pernapasan manusia?Ayo Cari TahuCari tahu organ pernapasan manusia. Kamu bisa membaca bacaan, bertanya kepada orang yang lebih tahu, ataupun membuka internet. Tuliskan hasilnya pada kolom berikut........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Mekanisme bernafas terdiri dari inspirasi (mengambil napas) dan ekspirasi (menghembuskan napas). Pada saat inspirasi, diafragma akan berkontraksi, rongga dada berkembang dan tekanan udara di dalam alveolus menurun sehingga udara dari atmosfer masuk ke dalam paru-paru. Ketika ekspirasi, diafragma akan berelaksasi, rongga dada menyempit dan tekanan udara di dalam alveolus meningkat sehingga udara dari paru-paru keluar. Oksigen yang masuk ke dalam paru-paru akan ditukar dengan karbondioksida oleh sel-sel darah merah yang terdapat pada pembuluh darah kapiler. Oksigen akan dibawa ke seluruh tubuh untuk metabolisme, sedangkan karbondioksida akan dilepaskan ke luar tubuh melalui mekanisme ekspirasi..
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan101Apakah kamu mengetahui gangguan organ pernapasan pada manusia? Bagaimana cara menjaga kesehatan organ pernapasan manusia. Ayo Cari TahuCoba cari tahu gangguan organ pernapasan pada manusia dan cara menjaga kesehatan organ pernapasan manusia. Kamu dapat bertanya kepada orang yang kamu anggap tahu, kamu dapat membaca buku-buku referensi, kamu juga dapat membuka internet. Tuliskan gangguan organ pernapasan pada manusia dan cara menjaga kesehatan organ pernapasan manusia pada tabel berikut!NoGangguan Organ Pernapasan Pada Manusia1.Influenza (flu)Merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus influenza. Penyakit ini timbul dengan gejala bersin-bersin, demam, dan pilek.2.3.4.5.NoCara Menjaga Kesehatan Organ Pernapasan Manusia1.Menggunakan maskerSaat kita harus berada di tempat yang udaranya tercemar, misalnya saat menggunakan pestisida,mengendarai motor, atau mengecat, sebaiknya kita menggunakan masker untuk mengurangi gangguan pada organ pernapasan.2.3.4.5.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 102Bagaimana dengan alat pernapasan pada binatang? Cara dan alat bernapas binatang satu dengan yang lainnya berbeda. Sebagai contoh, alat bernapas pada binatang-binatang berikut.a.BurungBurung bernafas dengan paru-paru. Ketika burung hinggap dan saat terbang pernapasan burung dibantu dengan pundi-pundi udara;b.SeranggaSerangga bernapas dengan trakea. Trakea adalah saluran udara yang memanjang dan bercabang-cabang membentuk saluran halus yang disebut trakeol. Trakeol tersebar di sisi kanan dan kiri tubuh serangga terdapat lubang-lubang kecil yang disebut spirakel. Spirakel berfungsi sebagai lubang masuk dan keluar udara.c.ReptilReptil bernapas menggunakan paru-paru. Udara masuk melalui hidung, trakea, bronkus, dan masuk ke dalam paru-paru.d.MamaliaMamalia bernapas dengan paru-paru. Cara bernapas sama dengan manusia.e.AmfibiAmfibi hewan yang dapat hidup di darat dan di air. Contoh hewan amfibi katak, dan salamander. Katak bernapas dengan kulit dan paru-paru. Anak katak atau berudu yang hidup di air bernapas dengan insang luar.f.IkanIkan bernapas dengan insang. Rigi-rigi insang berfungsi menyaring kotoran agar tidak masuk ke lembaran insang. Lembaran insang berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dengan karbondidoksida. g.CacingCacing bernapas secara langsung yaitu oksigen masuk ke dalam tubuh tanpa melalui alat pernapasan. Cacing bernapas melalui permukaan kulit yang banyak mengandung pembuluh darah.Hewan yang hidup di lumpur seperti ikan lele, ikan gabus dan belut alat pernapasan selain insang dibantu oleh labirin. Labirin berfungsi menyimpan cadangan oksigen sehingga ikan tahan pada kondisi kekurangan oksigen
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan103Ayo CeritakanAmatilah binatang di sekitarmu. Bagaimana binatang-binatang di sekitarmu itu bernapas? Buatlah tulisan mengenai binatang-binatang di sekitarmu. Kemudian, ceritakan di depan teman-teman dan gurumu...............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Edo senang memelihara kelinci. Edo senang memelihara kelinci karena binatang itu lucu. Nah, bagaimana cara merawat kelinci? Bacalah, bacaan berikut!Ayo BacalahTips Sehat Memelihara Kelinci HiasMemiliki hewan peliharaan sangat menyenangkan. Rasanya anda memiliki suatu hal menarik yang bisa dilakukan sepulang beraktivitas bekerja atau sekolah. Apalagi jika hewan peliharaan Anda mulai berkembang biak, jika Anda memang berniat untuk berbisnis hewan peliharaan. Salah satu hewan peliharaan yang bisa Anda pelihara adalah kelinci hias. Kelinci hias bukan kelinci sembarang karena kelinci tersebut memang ditujukan hanya untuk peliharaan bukan untuk dikonsumsi. Merawat kelinci hias tidaklah susah jika Anda memperhatikan setiap hal yang berhubungan dengan hewan tersebut mulai dari kandang, pakan, kebersihan dan kondisi kesehatan hewan. Ada beberapa hal yang bisa Anda jadikan tips saat memelihara pertama kali agar kelinci hias yang anda pelihara selalu dalam kondisi sehat.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 1041.Kondisi HewanSaat anda pertama kali memilih kelinci, pastikan anda membeli kelinci langsung ke peternakan. Perhatikan juga umur kelinci saat membeli, belilah kelinci yang sudah tidak menyusui induknya atau berusia sekitar 2 bulan karena kelinci sudah memiliki daya tahan tubuh yang baik. Jika Anda ragu membeli yang masih muda, belilah yang berusia 4 bulanan agar tidak mudah terkena penyakit.2.Pembuatan KandangKandang yang baik untuk kelinci adalah yang jauh dari kebisingan. Kelinci adalah hewan yang mudah stress jika di tengah-tengah keramaian. Buatlah kandang kelinci dengan bahan ruas bambu, hal ini untuk memudahkan kelinci beradaptasi dengan lingkungan barunya secara baik. Posisi kandang kelinci yang baik adalah menghindari sinar matahari, bagian alas dibuat berlubang-lubang agar kotoran kelinci jatuh langsung ke bawah tanpa terinjak oleh kelinci. Jauhkah pula kandang dari hewan peliharaan lain misalnya kucing, anjing ataupun ayam.3.Kebersihan KandangUsahakan kandang selalu terjaga kebersihannya. Ingat, kelinci merupakan jenis hewan basah, jadi kondisi kandang harus selalu bersih agar tidak bau kotoran. Bersihkan kandang dari kotoran minimal sehari sekali sehingga kelinci merasa nyaman berada di kandang.4.Perawatan KelinciHal yang sangat utama yaitu perawatan kelinci. Mulai dari pakan, jadwalkan pakan kelinci dengan teratur misalnya pada pagi hari, siang dan sore hari. Untuk makanan, sebaiknya beri kelinci pakan yang sudah dilayukan. Jangan beri pakan sayuran atau rumput yang masih segar agar kelinci tidak mengalami mencret.Perawatan juga perlu dilakukan untuk bagian bulu dan kuku. Anda perlu memangkas bulu kelinci setiap 4 bulan sekali untuk membantu pertumbuhan bulu yang baru. Potong bagian kuku kelinci yang sudah panjang. Lakukan pemeriksaan kelinci secara berkala pada dokter hewan agar Anda tahu kondisi kesehatan kelinci dengan baik.Sumber: http://carapedia.com/tips_sehat_memelihara_kelinci_hias_info4065.html
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan105Ayo SimpulkanSetelah membaca bacaan di atas, buatlah kesimpulannya. Tuliskan kesimpulanmu mengenai cara merawat kelinci pada kolom berikut........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo RenungkanMengapa manusia harus merawat organ pernapasannya?.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Kerja Sama dengan Orang TuaApa binatang piaraanmu di rumah? Gambarlah binatang piaraanmu di rumah pada kotak berikut. Kemudian tuliskan cara merawat binatang piaraanmu itu pada kolom di bawahnya.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 106Cara merawat binatang piaraan...............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
Pembelajaran1Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan107Ayo BacalahFotosintesisFotosintesis adalah proses pembuatan energi atau zat makanan/glukosa yang berlangsung atas peran cahaya matahari (photo = cahaya, synthesis = proses pembuatan/pengolahan) dengan menggunakan zat hara/mineral, karbondioksida dan air. Makhluk hidup yang mampu melakukan fotosintesis adalah tumbuhan, alga dan beberapa jenis bakteri. Fotosintesis sangat penting bagi kehidupan di bumi karena hampir semua makhluk hidup bergantung pada energi yang dihasilkan oleh proses fotosintesis. Yang dibutuhkan tumbuhan saat fotosintesis adalah air, karbondioksida, cahaya sebagai sumber energi.Fungsi FotosintesisFungsi Fotosintesis sebagai berikut.1.Fungsi utama fotosintesis untuk memproduksi zat makanan berupa glukosa. Glukosa menjadi bahan bakar dasar pembangun zat makanan lainnya, yaitu lemak dan protein dalam tubuh tumbuhan. Zat-zat ini 3Sesampainya di rumah aku akan segera berganti baju, makan siang, dan beristirahat sebentar. Selanjutnya aku membantu ibu berjualan di toko.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 108menjadi makanan bagi hewan maupun manusia. Oleh karena itu, kemampuan tumbuhan mengubah energi cahaya (sinar matahari) menjadi energi kimia (zat makanan) selalu menjadi mata rantai makanan.2.Fotosintesis membantu membersihkan udara, yaitu mengurangi kadar CO2 (karbondioksida) di udara karena CO2 adalah bahan baku dalam proses fotosintesis. Sebagai hasil akhirnya, selain zat makanan adalah O2 (Oksigen) yang sangat dibutuhkan untuk kehidupan.Kemampuan tumbuhan berfotosintesis selama masa hidupnya menyebabkan sisa-sisa tumbuhan yang hidup masa lalu tertimbun di dalam tanah selama berjuta-juta tahun menjadi batubara menjadi salah satu sumber energi saat ini.Proses FotosintesisTumbuhan bersifat autotrof. Autotrof artinya dapat mensintesis makanan langsung dari senyawa anorganik. Tumbuhan menggunakan karbon dioksida dan air untuk menghasilkan gula dan oksigen yang diperlukan sebagai makanannya. Energi untuk menjalankan proses ini berasal dari fotosintesis. Berikut ini adalah persamaan reaksi fotosintesis yang menghasilkan glukosa. 6H2O + 6CO2cahaya matahariklorofil C6H12O6 (glukosa) + 6O2 Tumbuhan menangkap cahaya menggunakan pigmen yang disebut klorofil. Pigmen inilah yang memberi warna hijau pada tumbuhan. Klorofil terdapat dalam organel yang disebut kloroplas.klorofil menyerap cahaya yang akan digunakan dalam fotosintesis. Meskipun seluruh bagian tubuh tumbuhan yang berwarna hijau mengandung kloroplas, namun sebagian besar energi dihasilkan di daun. Di dalam daun terdapat lapisan sel yang disebut mesofil yang mengandung setengah juta kloroplas setiap milimeter perseginya. Cahaya akan melewati lapisan epidermis tanpa warna dan yang transparan, menuju mesofil, tempat terjadinya sebagian besar proses fotosintesis. Permukaan daun biasanya dilapisi oleh kutikula dari lilin yang bersifat anti air untuk mencegah terjadinya penyerapan sinar Matahari ataupun penguapan air yang berlebihan.Sumber: http://herminegari.wordpress.com/materi/fotosintesis/
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan109Ayo SimpulkanBuatlah kesimpulan dari teks bacaan di atas. Tuliskan pada kolom berikut. ...................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo MenulisBerdasarkan teks bacaan dan hasil kesimpulanmu, jawablah pertanyaan berikut.“Mengapa makhluk hidup membutuhkan hasil fotosintesis?” Tuliskan jawabanmu pada kolom berikut.Jawaban:.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Semua makhluk hidup membutuhkan hasil fotosintesis. Tumbuh-tumbuhan yang mengasilkan buah, buahnya dapat dinikmati oleh manusia dan juga hewan. Tanaman berupa sayuran juga dapat dinikmati oleh manusia. Selain hasil fotosintesis, apa saja kebutuhan manusia? Bagaimana sikap-sikap manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.Ayo SebutkanKebutuhan menurut tingkat kepentingannya terdiri dari kebutuhan primer, kebutuhan sekunder, dan kebutuhan tersier. Apakah yang dimaksud kebutuhan primer, kebutuhan sekunder, dan kebutuhan tersier? Apa saja yang termasuk kebutuhan primer, kebutuhan sekunder, dan kebutuhan tersier? Sebutkan dengan menuliskannya pada kolom berikut.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 110Kebutuhan primer yaitu: ........................................................................................................................................................................................................................Yang termasuk kebutuhan primer:...........................................................................................................................................................................................................................Kebutuhan sekunder yaitu: ........................................................................................................................................................................................................................Yang termasuk kebutuhan sekunder:...........................................................................................................................................................................................................................Kebutuhan tersier yaitu: ........................................................................................................................................................................................................................Yang termasuk kebutuhan tersier:...........................................................................................................................................................................................................................Manusia selalu membutuhkan dan bergantung pada orang lain untuk memenuhi kebutuhannya. Oleh karena itu, manusia disebut mahluk sosial (homosocius). Setiap manusia memiliki kebutuhan yang harus dipenuhi. Bagaimana sikap-sikap manusia dalam memenuhi kebutuhannya?Ayo Cari TahuCoba cari tahu sikap-sikap manusia dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Kamu dapat bertanya kepada orang yang kamu anggap tahu, kamu dapat membaca buku-buku referensi, kamu juga dapat membuka internet. Tuliskan pada kolom berikut!
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan111.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Banyak cara yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi hidupnya. Sebagai contoh, seorang pengrajin aneka benda kerajinan membuat berbagai bentuk kerajinan. Kerajinan yang telah dibuat oleh pengrajin, lalu dijual. Hasil dari penjualan kerajinan tersebut dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan pengrajin. Dalam proses bekerja pengrajin berusaha membuat karya yang bervariatif supaya laku banyak sehingga hasilnya juga banyak. Pengrajin, misalnya dapat membuat karya dengan berbagai bentuk. Untuk menentukan bentuk-bentuk kerajinannya, pengrajin harus mengetahui cara menentukan ukuran benda, misalnya luas benda berbentuk balok. Pengrajin pun sebelumnya belajar untuk itu. Ayo Berlatih1.Perhatikan balok berikut.6 cm5 cm8 cmBalok mempunyai 6 sisi yang berbentuk persegi panjang. Persegi panjang-persegi panjang tersebut dapat dihitung luasnya dengan mengalikan panjang dan lebarnya. Hitunglah luas semua sisi balok di atas kemudian jumlahkan semua luas sisi balok yang kamu peroleh.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 1122.Jumlah semua luas sisi balok dinamakan luas permukaan balok. Kamu sudah menghitung luas permukaan balok di atas. Selanjutnya, perhatikan balok dengan panjang p, lebar l, dan tinggi t berikut.tlpTentukan rumus luas permukaan balok di atas. Luas sisi alas = luas sisi atas = Luas sisi depan = luas sisi belakang = Luas sisi kanan = luas sisi kiri = Luas permukaan balok =3.Perhatikan prisma berikut.8 cm6 cm10 cm5 cm14 cm4 cm9 cmPrisma di atas mempunyai 8 sisi. Tuliskan semua sisi prisma kemudian hitunglah luas masing-masing sisi. Hitung juga luas permukaan prisma, yaitu jumlah luas semua sisi prisma.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan1134.Luas permukaan prisma juga dapat ditentukan dengan menghitung luas jaring-jaring prisma. Perhatikan jaring-jaring prisma di atas berikut ini. Pada jaring-jaring prisma tampak bahwa gabungan sisi tegak prisma berbentuk persegi panjang yang disebut selimut prisma. Panjang selimut prisma sama dengan jumlah panjang rusuk alas prisma dan lebar selimut prisma sama dengan tinggi prisma. Hitunglah luas selimut prisma.Panjang selimut prisma =Lebar selimut prisma =Luas selimut prisma =5.Sisi alas prisma sama dan sebangun dengan sisi atas prisma. Artinya, luas sisi alas sama dengan luas sisi atas. Hitunglah luas alas prisma.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 1146.Luas permukaan prisma sama dengan jumlah luas sisi alas, luas sisi atas, dan luas selimut. Hitunglah luas alas prisma.Luas permukaan prisma = Secara umum rumus luas permukaan prisma dapat dituliskan sebagai berikut.Luas = 2 x luas alas + keliling alas x tinggiSeperti halnya seorang pengrajin, hari ini Udin sedang menyusun kubus-kubus satuan menjadi sebuah balok. Udin ingin mengetahui lebih dalam mengenai bentuk kubus dan balok. Perhatikan susunan yang dibuat udin berikut.Ayo Amati Susunan awal Balok Susunan mula-mula yang dibuat udin dapat dikatakan sebagai dasar balok. Kemudian Udin menumpukkan kubus-kubus satuan di antaranya sampai beberapa tingkat. Banyak kubus satuan pada setiap tingkat adalah sama. Berapa banyak kubus satuan pada balok?
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan115Banyak kubus satuan pada alas balok =Banyak tingkatan pada balok = Banyak kubus satuan pada balok =Banyak kubus satuan yang dapat disusun pada sebuah balok dinamakan volume balok. Selanjutnya perhatikan balok berikut.10 cm6 cm5 cmVolume balok dapat dihitung dengan menyusun kubus satuan cm3 pada balok. Kubus satuan cm3 yaitu kubus yang panjang rusuknya 1 cm. Berapa volume balok?Banyak kubus satuan pada dasar balok =Banyak tingkat kubus satuan pada balok =Banyak kubus satuan pada balok = Volume balok =Selain balok, volume prisma pada umumnya dapat ditentukan dengan menghitung banyak kubus satuan. Perhatikan prisma berikut.8 cm10 cm6 cm14 cm5 cm9 cm14 cm9 cm8 cm4 cm5 cm6 cm Prisma Alas prismaAlas prisma di atas berbentuk segi enam. Banyak kubus satuan yang dapat dimuat pada alas prisma sama dengan luas alas prisma.Berapakah volume prisma?
Buku Siswa SD/MI Kelas V 116Banyak kubus satuan pada alas prisma =Banyak tingkat kubus satuan pada prisma =Banyak kubus satuan pada prisma = Volume prisma =Banyak kubus satuan pada alas prisma sama dengan luas alas prisma. Banyak tingkatan kubus satuan pada prisma sama dengan tinggi prisma. Oleh karena itu, volume prisma dapat dituliskan dalam rumus berikut.Volume = luas alas x tinggi= Lalas x tOleh karena luas alas balok adalah panjang dikali lebar, maka volume balok dapat dituliskan: Volume = panjang x lebar x tinggi= p x l x tAyo RenungkanApa saja kebutuhanmu sebagai makhluk hidup?...........................................................................................................................................................................................................................Kerja Sama dengan Orang TuaApakah di rumahmu mempunyai binatang piaraan? Bagimana binatang piaraanmu memenuhi kebutuhan hidupnya?...........................................................................................................................................................................................................................
Pembelajaran1Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan117Ayo AmatiAmati gambar berikut. Kemudian ceritakan!1.4Manusia, hewan, dan tumbuhan memerlukan makanan untuk bertahan hidup. Mereka memiliki cara sendiri-sendiri dalam mendapatkan makanan. Yuk, mempelajarinya.1234567
Buku Siswa SD/MI Kelas V 1182.3.4.Amati sebuah tanaman di sekitar sekolah. Tuliskan nama tanaman dan nama bagian-bagian tanaman tersebut. Selanjutnya, ceritakan cara tanaman tersebut memperoleh makanannya. Tuliskan dalam kolom berikut. EnergiOksigen dilepaskanKarbondioksidaAirGlukosa terbentuk
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan119......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Manusia purba memenuhi kebutuhan makanannya dengan cara berburu dan mengambil bahan makanan (sayur, umbi-umbian, dan buah) yang tersedia di alam. Dalam perkembangannya, manusia mengenal cara bercocok tanam dan berternak. Manusia modern mengenal kegiatan perikanan, perdagangan, dan perindustrian. Hasil perikanan dapat dipasarkan sehingga manusia memperoleh uang. Uang itu kemudian dibelanjakan untuk memenuhi kebutuhannya. Dalam arti luas, industri merupakan segala kegiatan ekonomi yang bersifat produktif atau mendatangkan keuntungan. Dalam arti sempit, industri merupakan usaha manusia mengolah bahan mentah atau bahan baku menjadi bahan setengah jadi atau barang jadi sehingga mendatangkan profit atau keuntungan. Ayo Menulis1.Menurut klasifikasi usahanya, sesuai SK Menteri No. 19/M/I/1986 industri dibagi menjadi 4 jenis, yaitu:a.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .b.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .c.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .d.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .2.Kegiatan industri yang dilakukan tidak boleh mengabaikan lingkungan. Tuliskan contoh sikap/perilaku pelaku industri yang memperhatikan keselarasan lingkungan dan yang mengabaikan keselarasan lingkungan.a.Sikap/perilaku memperhatikan keselarasan lingkungan:1). . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .2). . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .3). . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Buku Siswa SD/MI Kelas V 120b.Sikap/perilaku tidak memperhatikan keselarasan lingkungan:1). . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .2). . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .3). . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .3.Tuliskan dua alasan, kegiatan industri harus memperhatikan keselarasan lingkungan alam!a.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . b.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . Ayo BacalahKisah Dua PedagangDi sebuah kota ada dua orang pedagang keliling yang tinggal bertetangga, mereka sama – sama menjual perkakas yang terbuat dari kuningan. Namun sifat mereka sangat berbeda, pedagang pertama adalah orang yang jujur, sedangkan pedagang kedua punya perangai tamak.Suatu ketika, pedagang tamak lewat di depan rumah seorang nenek dan cucunya. ”Cucuku ingin peralatan makan baru, maukah kau menukar peralatanmmu dengan mangkuk tua ini?” kata si nenek. Pedagang tamak memerhatikan mangkuk itu. Ternyata, mangkuk itu terbuat dari emas dan si nenek tidak mengetahuinya. Muncul niat jelek di benaknya. Ia ingin mendapatkan mangkuk itu dengan harga yang murah.“Mangkuk ini tidak ada harganya. Aku tukar dengan sebuah sendok,” kata pedagang tamak sambil mencibir. “Apa tidak terlalu murah? Mangkuk ini warisan suamiku,” kata si nenek. ”Kalau tidak mau, ya sudah, ”jawab pedagang tamak sambil beranjak pergi.Tidak lama kemudian, pedagang yang jujur lewat. Si nenek pun memanggilnya. “Maukah kau menukar mangkuk tua ini dengan peralatan makan yang kau jual?” kata si nenek.Setelah memperhatikan mangkuk itu, pedagang yang jujur terkejut. ”Mangkuk ini terbuat dari emas. Semua barang yang aku punya tidak akan cukup untuk membayarnya,” katanya.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan121“Tak apa, kau ambillah mangkuk itu dan bayarlah aku sepantasnya, ” kata si nenek. “Baiklah, aku berikan semua barang dan uangku,” kata pedagang yang jujur.Pedagang yang jujur pun pergi ke kota untuk menjual mangkuk emas itu. Tak lama kemudian, pedagang yang tamak datang kembali ke rumah si nenek. Kemudian, si nenek berkata, “Aku sudah menjual mangkukku kepada pedagang lain. Ia menghargai mangkukku, tidak seperti engkau,” kata si nenek.“Apa?” pedagang tamak memukul keningnya dan menyesali perbuatannya yang tamak. Sementara pedagang jujur hidup bahagia dengan uang hasil penjualan mangkuk emas.Sumber: http://dongengpengantartiduranak.wordpress.com/2012/04/29/kisah-dua-pedagang/Ayo SimpulkanBerdasarkan cerita “Kisah Dua Pedagang” di atas apa kesimpulanmu? Tuliskan kesimpulanmu pada kolom berikut........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo Cari TahuSikap jujur sangat penting dalam pergaulan, terlebih dalam bekerja. Selain jujur, sikap apa yang penting dalam bekerja? Cari tahulah, lalu tuliskan pada kolom berikut........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
Buku Siswa SD/MI Kelas V 122Ayo Berlatih1.Pak Heri membuat wadah pakan ternak dari seng. Wadah tersebut berbentuk prisma tanpa tutup dengan bentuk alas di bawah. Tinggi wadah 8 cm.a.Berapa luas seng yang diperlukan?b.Berapa volume wadah?Jawaban:2.Pak Siswanto seorang tukang kayu. Ia membuat sebuah peti untuk menyimpan peralatan kerjanya. Peti berbentuk balok dengan panjang 80 cm, lebar 25 cm, dan tebal 5 cm. Pak Siswanto hendak mengecat seluruh permukaan peti tersebut. Berapa luas permukaan peti yang harus dicat Pak Siswanto?Jawaban:3.Paman Rustam membuat dua akuarium, yaitu akuarium A dan B dengan bentuk dan ukuran sebagai berikut.A BHitunglah :a.Berapa luas kaca diperlukan untuk membuat dua akuarium tersebut?b.Berapa volume air yang dapat ditampung dalam akuarium A?60 cm38 cm18 cm52 cm15 cm8 cm12 cm9 cm9 cm20 cm
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan123Jawaban:Ayo RenungkanApa yang sudah kamu pelajari hari ini? Bagaimana menurutmu makhluk hidup mencari makan?.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Kerja Sama dengan Orang TuaBagaimana cara orang tuamu memenuhi kebutuhanmu? Tanyakan kepada kedua orang tuamu. Tuliskan pada kolom berikut!.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
Pembelajaran1Buku Siswa SD/MI Kelas V 124Ayo MenggambarGambarlah pohon kelapa lengkap dari akar sampai ujung daun termudanya. Berilah keterangan nama-nama bagian pohon kelapa beserta kegunaannya dalam kehidupan sehari-hari!5Pohon kelapa dikenal sebagai tanaman serba guna, dari akar sampai pucuk daunnya bisa dimanfaatkan. Apa sajakah manfaatnya? Yuk mempelajarinya.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan125Ayo Amati1.Amati berbagai kerajinan berikut. Tuliskan nama kerajinan tersebut dalam bahasa daerahmu. Selanjutnya ucapkan dengan pelafalan yang jelas dan benar!Ayo Cari TahuAmati karya kerajinan daerahmu. Apa nama kerajinan tersebut? Apa kegunaannya? Bagaimana keunikan kerajinan tersebut! Ceritakan di depan kelas menggunakan bahasa daerahmu! Tuliskan juga pada kolom berikut.Udin tidak masuk sekolah. Ayah Udin mengantarkan surat keterangan sakit dari dokter. Kata ayahnya, Udin sakit ISPA. Tahukah kamu, apa itu ISPA?........................................................................................................................
Buku Siswa SD/MI Kelas V 126Ayo BacalahMengenal Penyakit ISPAISPA kependekan dari Infeksi Saluran Pernapasan Atas. Penyebab munculnya ISPA hampir sama dengan influenza, yaitu karena kekebalan tubuh yang menurun. Perubahan suhu ekstrim terutama pada masa pancaroba menjadi pemicu menurunnya daya tahan tubuh. Namun virus turut berperan menyebabkan ISPA. Lebih dari 200 jenis virus dapat menyebabkan ISPA, namun virus yang paling sering menyerang adalah rinovirus. Selain itu masih ada juga coronavirus, parainfluenza virus, adenovirus, dan enterovirus. Jenis bakteri teretentu juga dapat menyebabkan ISPA. Bakteri penyebab ISPA kebanyakan berasal dari jenis Stafilokokus, Streptokokus, dan Pneumokokus. ISPA dibagi dalam tiga kategorit, yaitu ringan, sedang, dan berat. Gejala ISPA ringan berupa batuk, suara serak, hidung berlendir (mengeluarkan ingus), dan demam (atau suhu badan terasa meningkat tidak seperti biasanya). Gejala ISPA sedang ditandai dengan demam tinggi, kadang bisa mencapai 39 derajat celcius, tenggorokan merah, pada kulit terdapat bercak-bercak berwarna merah menyerupai campak, telinga sakit dan mengeluarkan darah, serta pernafasan berbunyi mendecit. Sedangkan pada ISPA berat, gejala-gejalanya berupa bibir dan kulit mulai membiru, kesadaran menurun, gelisah, dan pernafasan berbunyi keras.Sumber : http://hedisasrawan.blogspot.com/2013/08/20-penyakit-pada-sistem-Ayo Menulis1.Tuliskan 3 organ utama dalam pernapasan manusia!a.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .b.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .c.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .2.Tuliskan 10 jenis penyakit/gangguan pernapasan manusia selain ISPA!a.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .b.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan127c.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .d.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .e.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .f.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .g.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .h.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .i.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .j.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .h.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .3.Tuliskan 3 penyebab kanker paru-paru!a.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .b.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .c.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .4.Carilah satu artikel tentang penyakit yang berhubungan dengan gangguan pada organ tubuh manusia. Kamu dapat mencarinya pada media cetak maupun elektronik. Tuliskan judul artikel, sumber bacaan, dan kesimpulanmu pada kolom berikut.Judul artikel : ............................................................Sumber : ............................................................Kesimpulan:..........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo Cari TahuApakah hewan juga bisa mengalami gangguan pernapasan seperti manusia? Coba cari tahu, organ penting dalam sistem pernapasan hewan, serta jenis penyakit pernapasan pada hewan. Tuliskan temuanmu pada kolom berikut.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 128.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Tidak merokok, tidak mengkonsumsi miras, dan rajin berolahraga bisa mengurangi resiko teridap penyakit/gangguan saluran pernapasan. Oleh sebab itu, Edo rajin berolahraga. Setiap minggu pagi Edo jogging bersama ayah dan ibu. Setiap Selasa dan Jumat Edo berenang bersama kakak. Di sekolah Edo juga masih berolahraga. Seperti hari itu, di sekolah Edo dan teman-temannya bermain lompat tali. Perhatikan cara melakukan lompat tali berikut.Ayo LakukanPerhatikan gerakan lompat tali di atas. Lakukan lompat tali secara individu atau sendiri. Kemudian, bermainlah bersama kedua orang temanmu.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan129Ayo SimpulkanBuat kesimpulan manfaat latihan lompat tali bagi tubuhmu?............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo RenungkanKamu sudah mempelajari organ pernapasan manusia. Kamu juga telah menemukan gangguan pernapasan dan penyebabnya. Apa hikmah yang dapat kamu petik dari semua itu?............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Kerja Sama dengan Orang TuaTanyakan kepada orang tuamu. Apakah di waktu kecil kamu pernah mengalami gangguan pernapasan? Bagimana orang tuamu menanggulangi hal tersebut? Tuliskan pada kolom di bawah.............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
Pembelajaran1Buku Siswa SD/MI Kelas V 130Letak geografis berpengaruh terhadap mata pencaharian seseorang. Sebagai contoh, orang yang tinggal di daerah pantai. Orang tersebut akan berpikir bagaimana bisa mengolah atau memanfaatkan potensi alam sekitarnya untuk menghasilkan uang. Oleh sebab itu bermunculanlah orang dengan profesi nelayan, petani tambak, dan perajin perahu. Ayo MenulisTuliskan lima mata pencaharian masyarakat di daerah pesisir selain nelayan, petani tambak, dan perajin perahu.a.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .b.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .c.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .d.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .e.. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .Ayo AmatiAmati kondisi alam sekitar tempat tinggalmu. Amati juga mata pencaharian penduduk di daerahmu. Apakah ada hubungan antara potensi alam daerahmu dan mata pencaharian kebanyakan orang di daerahmu? Tuliskan hasil pengamatamu dalam kolom berikut.6Letak geografis berpengaruh terhadap mata pencaharian seseorang. Bagaimana maksudnya, yuk kita pelajari?
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan131Nama Daerah: ...................................................................................Potensi Alam : ...................................................................................Mata Pencaharian Mayoritas Penduduk : .........................................................Kesimpulan : .......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo BacalahNilai Sebuah Kerja KerasAlkisah, ada seorang pengusaha kaya dengan seorang putra yang sangat dicintainya. Akan tetapi sayang sekali, anak itu seorang pemalas. Sang pengusaha menginginkan anaknya menjadi seorang pekerja keras dan bertanggung jawab. Dia ingin anaknya menyadari nilai dari sebuah kerja keras.Suatu hari sang pengusaha memanggil anaknya dan berkata, Hari ini, aku ingin kau pergi keluar dan mendapatkan sesuatu, jika kau gagal maka kau tidak akan mendapatkan makanan malam ini." Di dalam hati anak itu, tidak pernah ada sedikitpun niat untuk bekerja. Permintaan ayahnya itu sangatlah menakutkan baginya. Lalu, dia pergi kepada ibunya dan menangis. Melihat anaknya meneteskan air mata, sang ibu merasa iba, seketika hatinya luluh. Ibunya jadi gelisah dan bingung. Sang ibu pun berpikir keras, apa yang harus dia lakukan untuk menolong anaknya. Akhirnya sang ibu memutuskan untuk memberikan beberapa koin emas kepada anaknya. Pada malam hari si ayah bertanya kepada anaknya, apa yang sudah dia dapatkan hari ini. Si anak segera memberikan beberapa koin emas yang diberikan ibunya tadi siang. Sang ayah menyuruh anaknya untuk membuang koin emas itu ke dalam sumur,. Sang anak pun menganggukan kepala dan segera pergi menuju sumur untuk membuang koin sesuai perintah ayahnya. Sang ayah adalah laki-laki yang bijaksana dan sangat berpengalaman, dia sudah menduga bahwa koin emas yang diberikan oleh anaknya berasal dari pemberian istrinya. Hari berikutnya, ia mengirim istrinya ke rumah orang tuanya di kota.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 132Sang pengusaha kembali memanggil anak laki-lakinya. Ia kembali menyuruh anaknya pergi dan mencari sesuatu di luar. Ia mengancam, jika anaknya menolak maka dia tidak akan memberi makan malam untuk anaknya. Si anak laki-laki itu kembali sedih. Dia pun pergi menemui kakaknya, dan menangis. Kakaknya merasa kasihan, akhirnya si kakak memberikan beberapa koin emas dari tabungannya. si anak laki-laki pun merasa senang dan tersenyum. Sepulang dari toko si pengusaha kembali memanggil anaknya dan bertanya, apa yang telah didapatkan anaknya hari ini. Si anak pun melemparkan beberapa koin emas di depan ayahnya. Kembali si ayah menyuruh anaknya membuang koin emas ke sumur. Tanpa banyak bertanya si anak langsung membuang koin ke dalam sumur. Sekali lagi dengan sangat bijaksana si ayah berkata, Uang tersebut tidak didapat anaknya dengan keringatnya sendiri. Keesokan harinya, si ayah mengirim putrinya ke rumah neneknya.Sekali lagi si pengusaha menyuruh anak laki-lakinya untuk keluar dan mendapatkan sesuatu. Seperti sebelumnya, ia menyuruh anaknya dengan ancaman. Si ayah tidak akan memberinya makan malam, jika dia tidak membawa hasil apapun saat kembali ke rumah.Kali ini tidak ada seorang pun yang dapat membantunya, tidak ada Ibu atau kakak yang bisa memberikan beberapa koin emas kepadanya. Dengan sangat terpaksa, dia pergi ke pasar untuk mencari pekerjaan. dia mendatangi semua toko yang ada di pasar dan menanyakan apakah mereka membutuhkan bantuan. Salah satu pemilik toko di sana berkata padanya, bersedia membayar sebesar dua koin emas, jika si anak bisa membawakan kopernya ke rumah.Si anak tidak bisa menolak, karena dia takut akan kehilangan makan malamnya. Dengan bersusah payah ia memikul koper si pemilik toko di punggungnya, dengan kaki bergetar dan bermandikan keringat serta punggung yang terasa pegal-pegal karena beban terlalu berat, tapi dengan susah payah dia menyelesaikan pekerjannya. Si anak laki-laki merasa sangat lelah, ia pun memutuskan untuk pulang dengan membawa dua koin emas di tangan. Sepanjang perjalanan pulang dia berpikir, ayah pasti memintaku untuk melemparkan koin ini ke dalam sumur. Anak itu pun merasa sangat sedih. Ia meneteskan air mata menangis karena Ia tidak bisa membayangkan, hasil kerja kerasnya akan dibuang begitu saja ke sumur.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan133Sesampai dirumah, dia menemui ayahnya. "Ayah, Seluruh tubuhku terasa sakit, punggungku luka dan terasa perih apakah kau akan memintaku untuk melemparkan koin ini ke dalam sumur?” Tanya anak itu sambil terisak-isak. Kali ini si ayah tersenyum. Si ayah berkata kepada anaknya, seseorang akan merasakan sakit ketika hasil kerja kerasnya dibuang atau tidak dihargai orang lain. Pada dua kesempatan sebelumnya kau dibantu oleh ibu dan kakakmu, karena itulah kau tidak merasakan sakit ataupun sedih ketika aku menyuruhmu membuang koin itu ke sumur. Anak laki-laki itu pun terdiam. Ia menyadari kesalahan yang sudah dilakukannya, dan dia pun mengerti nilai dari sebuah kerja keras. Dia bersumpah tidak akan malas lagi dan akan membantu ayahnya untuk mengelola usahanya. Lalu, dengan tersenyum bangga si ayah mengambil sesuatu di dalam sakunya. Ia menyerahkan kunci tokonya kepada anaknya, ia menyuruh anaknya untuk mengurus usahanya dan si ayah berjanji akan membimbing anaknya sampai akhir hidupnya. Sumber : http://naomivitha.blogspot.com/2012/08/nilai-dari-sebuah-kerja-keras.htmlAyo Cari Tahu1.Sejauh mana ‘kerja keras’ berpengaruh terhadap kesuksesan seseorang? Coba cari tahulah. Tuliskan hasil pencarianmu pada kolom berikut!..............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................2.Selain kerja keras, sikap apakah yang perlu dikembangkan dalam kehidupan sehari-hari agar kita diterima dalam pergaulan dan sukses di masa depan? Coba cari tahu, lalu tuliskan hasil pencarianmu pada kolom berikut!
Buku Siswa SD/MI Kelas V 134..............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................Ayo MenandaiPerhatikan gambar di bawah, tandai centang () gambar jenis binatang piaraan!Ayo Cari TahuAda berapa jenis binatang piaraan yang kamu tandai pada gambar di atas? Bagaimana cara merawat binatang-binatang piaraan tersebut? Cobalah mencari tahu. Tuliskan hasil pencarianmu pada kolom berikut.
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan135Ayo MenggambarSeandainya kamu diminta memilih satu binatang piaraan. Binatang apa yang akan kamu pilih? Mengapa kamu memilih binatang tersebut? Jelaskan alasanmu, lalu gambarlah binatang tersebut di kolom ini atau di buku gambarmu.Ayo Mengingat1.Pada subtema 2 kamu telah mempelajari bagian-bagian tumbuhan. Coba kamu ingat-ingat kembali. Lalu, kamu lengkapi tabel berikut.
Buku Siswa SD/MI Kelas V 136Nama TanamanBagian-bagian TanamanFungsiPohon jambu biji 1.2. 3.4.5.6.7.Pohon kelapa1.2. 3.4.5.6.7.2.Ingat-ingat proses fotosintesis pada tanaman yang pernah kamu amati. Lalu, ceritakan kembali di depan guru dan teman-temanmu!Ayo RenungkanApakah kamu sudah menemukan bagaimana cara manusia memanfaatkan potensi alam sekitarnya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya? Apakah kamu juga sudah menemukan sikap apa yang harus dikembangkan dalam kehidupan sehari-hari agar manusia diterima dan dihormati oleh masyarakat di lingkungannya? Tuliskan hasil perenunganmu pada kolom berikut!.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................
Tema 6 Subtema 3: Cara Hidup Manusia, Hewan, dan Tumbuhan137Kerja Sama dengan Orang TuaBerdiskusilah dengan orang tuamu. Mintalah masukan tentang sikap yang harus kamu kembangkan dalam kehidupan sehari-hari agar kamu menjadi orang sukses setelah dewasa nanti. Mintalah juga masukan, sikap buruk apa yang harus kamu tinggalkan agar kamu bisa menjadi pribadi yang menyenangkan dan disukai orang-orang di sekitarmu! Lalu, tuliskan masukan orang tuamu pada kolom berikut.Sikap yang Harus DikembangkanSikap yang Harus Ditinggalkan
Buku Siswa SD/MI Kelas V 138Daftar PustakaAzmiyawati, Choiril. Wigati Hadi Omegawati, dan Rohana Kusumawati. 2008. BSE IPA5 Salingtemas. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.Camilla de la Bedoyere, et all. 2013. Book of Life Tubuh Manusia. Bandung; Pakar Raya.Chelvi Ramakrishnan, Fong Ho Kheong, Gan Kee Soon. 2007. My Pals are Here, Maths2nd Edition 4A. Singapore. Marshall Cavendish International.Claybourne, A. 2007. Buku Lengkap tentang Tubuh Kita Volume 1. Bandung: Pakar Raya.Harmoko. 1995. Indonesia Indah: Tari Tradisional Indonesia. Jakarta: Yayasan Harapan Kita-BP3-TMII.Hewitt, S. at all. 2006. Menjelajah dan Mempelajari Aku dan Tubuhku. Bandung: Pakar Raya.Mahmud, A.T. 1989. Pustaka Nada Kumpulan Lagu Anak-Anak. Jakarta: Gramedia.Mulyaningsih, Farida. Yudanto, Erwin setyo kriswanto, dan Herkamaya Jatmiko. 2010. Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan untuk kelas V SD/MI. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.Mustaqiem B dan Ary A. 2008. Ayo Belajar Matematika 4: untuk SD dan MI kelas IV. Jakarta : Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.Priyanto, Maryanto. 2010. Cerdas dan Bugar: Penjasorkes. Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan NasionalSubekti, Ari, dan Budiawan. 2009. BSE Seni Tari SMP. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.Subekti, Ari, dan Supriyantiningtyas. 2009. BSE Seni Budaya dan Keterampilan SD kelas 5. Jakarta : Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.Sumanto, Y.D., Heny Kusumawati, dan Nur aksin. 2008. BSE Gemar Matematika 6 untuk Kls VI SD/MI. Jakarta: Depdiknas.Sri Sudarmi, Waluyo. 2008. Galeri Ilmu Pengetahuan Sosial. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.Syukur, Abdul, dkk. 2005. Ensiklopedi Umum untuk Pelajar. Jakarta: PT. Ichtiar Baru - Van Hoeve.Rusliana, Iyus. 1990. Pendidikan Seni Tari: Bugu Guru Sekolah Dasar. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.Wahyono, B dan Nurachmandani S. 2008. Ilmu Pengetahuan Alam 4: untuk SD/MI kelasIV. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional._.2012. Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa Edisi Keempat. Jakarta: PT. Gramedia Pusaka Utama._. 1998. Ensiklopedi Populer Anak. Jakarta: PT. Ichtiar Baru - Van Hoeve.